ADHD Screening untuk Anak dan Remaja di Filmore Medical
Latar Belakang Skrining ADHD di Filmore Medical
Skrining ADHD adalah proses awal yang digunakan untuk mengidentifikasi anak-anak yang mungkin menunjukkan tanda-tanda Gangguan Kurang Perhatian/Hiperaktivitas (ADHD). Proses ini melibatkan pengumpulan informasi dari orang tua, guru, dan pengasuh menggunakan Alat Standar (Dupaul ADHD Rating Scale/ Conners ADHD Screening) untuk menilai apakah seorang anak menunjukkan gejala kurang perhatian, hiperaktif, dan/atau impulsif yang tidak sesuai dengan usianya.
Tujuan skrining bukanlah untuk mendiagnosis, melainkan untuk menentukan apakah seorang anak perlu dirujuk untuk evaluasi klinis lengkap.
Apa itu ADHD (Attention Deficit Hyperactivity Disorder)?
Attention Deficit Hyperactivity Disorder (ADHD) adalah gangguan perkembangan saraf yang menyebabkan seseorang sulit untuk memfokuskan perhatian, berperilaku impulsif dan hiperaktif. Gejala ADHD biasanya dimulai sebelum usia 12 tahun, dan gejala yang terjadi bisa ringan, sedang, hingga berat. Gejala dapat dilihat di setting sekolah maupun di rumah.
Gejala ADHD pada Anak / Remaja
Kesulitan memusatkan perhatian
Tidak fokus dalam mengerjakan sesuatu
Tidak mendengarkan, bahkan saat diajak bicara secara langsung
Kesulitan mengikuti instruksi
Tidak menyelesaikan suatu pekerjaan
Sulit mengatur tugas dan aktivitas yang dijalani
Ceroboh
Sering kehilangan barang
Mudah terdistraksi oleh hal-hal lain, pikiran atau aktivitas di luar pekerjaan yang seharusnya diselesaikan
Tidak menyukai aktivitas yang memerlukan konsentrasi
Lupa melakukan pekerjaan sehari-hari
2. Hiperaktif dan Impulsif
Sulit diam di tempat duduk saat mengikuti pelajaran di kelas
Kebiasaan menggerakkan bagian tubuh terutama kaki dan tangan, ketika sedang duduk
Sulit beraktivitas dengan tenang
Berlarian atau memanjat-manjat di saat yang tidak tepat
Banyak berbicara
Sering memotong pembicaraan orang lain
Sering mengganggu aktivitas yang sedang dilakukan orang lain
Sulit menunggu giliran
Apa saja faktor risiko ADHD?
Memiliki orang tua atau saudara kandung dengan ADHD atau kondisi kesehatan mental lainnya
Terpapar dengan zat beracun atau polutan yang ada di lingkungan sekitar, seperti timbal
Terlahir dari orang tua yang mengonsumsi obat-obatan rekreasional, alkohol atau merokok saat hamil
Lahir prematur
Ringkasan: Skrining ADHD di Filmore Medical
Durasi 1 Sesi: 30 menit
Provider: Psikolog Klinis
Pra-Treatment: Disarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan Dokter Spesialis Anak atau Piskolog Klinis
Konsen: Pasien perlu isi formulir konsen
Prosedur Treatment:
Psikolog akan memilih antara alat Dupaul ADHD Rating Scale atau Conners ADHD Screening
Psikolog akan melakukan interview dengan pengasuh atau orangtua anak
Psikolog akan meng-observasi perilaku anak
Apa saja yang saya dapatkan dalam Skrining ADHD di Filmore Medical untuk Anak saya?
Gejala ADHD dapat menyebabkan masalah pada prestasi di sekolah, interaksi sosialnya, dan kehidupan sehari-hari yang berlanjut sampai dewasa. Apabila Anda merasa kuatir anak Anda menunjukkan gejala ADHD, sebaiknya konsultasikan dengan Dokter Spesialis Anak atau Psikolog Anak untuk memastikan apakah gejala-gejala yang dialami oleh anak Anda termasuk dalam gejala ADHD.
Kapan Anda bisa melakukan pengecekan ADHD Screening?
ADHD Screening bisa di lakukan untuk anak mulai usia 3 tahun.
⸻
Konsultasikan kondisi kamu sekarang di Filmore Medical Center di lokasi terdekat.
Hubungi kami atau buat janji sekarang!